Tim-tim Premier League hampir bisa dipastikan bakal gigit jari bila mengidamkan servis James Rodriguez. Pasalnya, penyerang asal Kolombia itu mengaku dirinya lebih memilih hijrah ke La Liga.
Rodriguez tampil apik di Piala Dunia 2014. Ia menjadi elemen penting skuat Kolombia hingga melaju ke babak perempat final. Ia pun sukses mencetak 6 gol di ajang sepakbola paling bergengsi sejagat raya tersebut.
Performanya yang apik itu pun membuatnya dihubung-hubungkan dengan Real Madrid. Pemain berusia 22 tahun tersebut ternyata tak menampik untuk pindah ke La Liga.
"Saya sudah mengatakan sebelumnya bahwa saya ingin bermain di Spanyol suatu hari nanti. Sebab, liga itu bagus secara teknik dan saya bisa mendapat banyak kesempatan untuk memainkan bola, yang merupakan gaya saya," ujarnya seperti dikutip Astral Football.
Ditambahkannya, ia tak mau pindah ke Premier League, karena liga itu terlalu keras secara fisik baginya.
"Premier League mungkin terlalu sedikit keras secara fisik saat ini. Namun saya adalah pemain Monaco dan saya tak berpikir tentang apapun tentang pindah saat ini," tegasnya.
Home »
Berita Bola
» Rodriguez Menjadi Incaran Real Madrid
0 komentar:
Posting Komentar